Ketua DPRD MM Minta Rekanan Bekerja Tepat Waktu
MUKOMUKOEXPOSE, MUKOMUKO – Mengingat waktu kontrak sudah dipenghujung tahun 2023, ketua DPRD Mukomuko, M. Ali Saftaini, SE, ingatkan pihak rekanan dan OPD yang mempunyai kegiatan jeli. Jika proses pelaksanaan pembangunan tidak sesuai target, otomatis pekerjaan harus putus kontrak, sehingga progres pembangunan tidak sesuai apa yang diharapkan oleh masyarakat.
‘’Terkhusus bagi OPD yang memiliki kegiatan harus jeli, dan harus peka dengan kondisi. Sebab hingga saat ini kondisi waktu sudah hampir dipenghujung tahun, khawatirnya waktu pelaksanaan habis, proses pembangunan terhenti,’’sampai M. Ali Saftaini.
Ia berharap bagi OPD yang memiliki kegiatan full, harus memantau jalannya kegiatan proyek yang sedang berlangsung. Ia tidak ingin proyek yang dinanti-nanti oleh masyarakat harus putus ditengah jalan.
‘’Jika putus kontrak atau semacamnya, otomatis program tidak berjalan maksimal. Sehingga secara luas sudah mengecewakan masyarakat. Harapan kami sebagai lembaga pengawasan, proses pengerjaan kegiatan pembangunan harus sesuai target yang sudah ditentukan,’’demikian M. Ali Saftaini. (rag/adv)