Ketua DPRD MM Minta DLH Perhatikan Persoalan Sampah Di Tengah Kota
MUKOMUKOEXPOSE, MUKOMUKO – Ketua DPRD Mukomuko, M. Ali Saftaini, SE, meminta kepada pihak DLH Mukomuko, serius memperhatikan kondisi sampah ditengah Kota, terkhusus di ruas jalan nasional. Sebab, sesuai aturan yang ada disekitaran ruas jalan nasional, yang berdekatan dengan Kota itu merupakan kewajiban pihak DLH.
‘’Jelas disekitaran ruas jalan nasional ditambah ditengah Kota, sampah merupakan tanggungjawab pihak DLH. Jangan sampai muncul opini miring ditengah masyarakat akan kondisi buruknya penanganan sampah di tengah Kota,’’sampai M. Ali Saftaini.
Masih disampaikan, M. Ali Saftaini, ia berharap persoalan sampah menjadi perhatian khusus pihak DLH, terkhusus sampah rumah tangga di sekitaran ruas jalan nasional, mulai dari Kelurahan Bandaratu hingga Koto Jaya.
‘’Intinya secara teknis itu sudah menjadi tanggungjawab dan kewajiban pihak DLH terkait sampah di sekitaran ruas jalan nasional. Besar harapan kami, terkait persoalan ini menjadi perhatian khusus kita bersama,’’demikian M. Ali Saftaini. (rag/adv)