Gubernur Salurkan Bantuan Alsintan ke Distan Mukomuko
MUKOMUKO – Dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Mukomuko, tepatnya di Kecamatan Air Rami, Rabu (14/12) Gubernur Provinsi Bengkulu, Rohidin Mersyah, salurkan unit Alat dan mesin pertanian (Alsintan) ke Distan Mukomuko. Bantuan tersebut secara langsung diserahkan ke masing-masing kelompok tani yang sudah terdata secara resmi di Distan.
“Benar dalam kunjungan beliau (Gubernur, red), secara simbolis juga menyerahkan bantuan unit Alsintan untuk petani di Mukomuko, dengan jenis hand sprayer electrik, bantuan tanaman holtikulturan. Terkait bantuan ini, kami dari dinas mengucapkan terima kasih kepada bapak Gubernur yang telah merealisasikan usulan bantuan tersebut,”ungkap Sekretaris Distan, Elxandy Ultria Dharma.
Masih disampaikan, Elxandy, terkait hal ini pihaknya menghimbau kepada kelompok tani yang menerima bantuan itu, agar dapat dimanfaatkan dan dijaga.
“Artinya jika dirawat dengan baik, tentulah bisa dimanfaatkan dalam jangka panjang. Kami minta bagi kelompok tani yang belum mendapatkan bantuan tersebut, agar bersabar dan pastinya kami dari dinas akan terus berupaya, mewujudkan keinginan petani, demi terwujudnya kesejahteraan petani khususnya di Kabupaten Mukomuko,”demikian Elxandy. (rag/adv)